Selasa, 12 Juni 2012

Tips mengatasi komedo pada wajah dengan bahan alami

Tips mengatasi komedo di wajah

komedo-1 

a. Memakai kosmetik yang bebas minyak dan berbahas dasar air, dengan begitu kulit wajah tidak akan tersumbat oleh kotoran dan bakteri.
b. Cuci wajah minimal 2x sehari, tapi juga jangan terlalu sering membersihkan wajah secara berlebihan karena itu akan mengurangi kelembaban alami kulit.
c. Jangan memencet hidung dengan kuku, karena cara ini justru akan membuat kulit meradang dan menimbulkan infeksi pada kulit.
d. Gunakan sabun muka yang mengandung butiran scrub. Sebelum menggunakan sabun, sempatkanlah untuk menguapi wajah dengan air panas agar pori-pori wajah itu terbuka lebar dan akan mempermudah melepas komedo ketika menggunakan sabun. Setela dibersihkan, gunakan toner pada wajah untuk menutup kembali pori-pori tersebut.
e. Lakukan peeling atau facial minimal satu bulan sekali untuk membersihkan komedo.

Cara Alami Mencegah dan Mengatasi Komedo di Wajah

Hendaknya komedo di wajah kita lekas dibersihkan dan dihilangkan, karena jika dibiarkan bertambah, komedo di wajah akan memicu tumbuhnya jerawat. Cara membersihkan komedo pun bermacam - macam, ada yang secara alami atau perawatan wajah ke dokter kulit. Nah buat kita - kita yang suka banget sama yang bau - bau natural dan herbal, kita bisa cobain cara ini dirumah, caranya gak susah kok..
Yang pertama, membersihkan komedo dengan putih telur.
Caranya, ambil satu butir telur lalu tuangkan putih telur kedalam mangkok (tidak tercampur dengan kuning telur). Lalu kocok putih telur itu hingga berbusa dan oleskan kocokan putih telur itu ke wajah yang berkomedo setelah itu ditutupi dengan tisu basah (seperti menggunakan masker). Sebaiknya sebelum melakukan masker putih telur ini, wajah harus lebih dulu dibersihkan dengan air hangat.
Yang kedua, membersihkan komedo dengan menggunakan bubuk gelatin, susu cair dan putih telur.
Caranya, panaskan campuran dari susu cair dan bubuk gelatin lalu setelah selesai diaduk merata diamkan sejenak campuran itu hingga hangat. Dan setelah hangat baru campurkan putih telur dan aduk rata. Setelah itu masker ini dioleskan ke bagian wajah yang berkomedo. Alangkah baiknya sebelum melakukan masker ini kita membersihkan wajah kita dengan air hangat.
Yang ketiga, membersihkan komedo dengan air garam.
Caranya, uapi wajah dengan air panas yang telah dicampur dengan 1 sendok makan garam, lalu diamkan wajah diatas air panas itu supaya uap air garam itu sampai ke wajah selama 10 menit. Uap air garam akan membuka pori-pori wajah, memperlebar pembuluh kapiler dibawah kulit dan memperlancar peredaran darah ke kulit.
Yang keempat, membersihkan wajah dengan kacang kedelai dan kacang polong.
Caranya, kita menumbuk halus kacang kedelai dan kacang polong tersebut. Lalu kita oleskan diwajah sebagai masker hingga merata. Diamkan selama 30 menit dan setelah itu di bilas dengan air hangat. Lakukan perawatan dengan masker ini selama beberapa kali.
Nah, gampang banget kan caranya..? Gak perlu biaya mahal pula untuk mengusir jauh-jauh komedo di wajah kita..
Selamat mencoba…
^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar